Ready!

 Empat jam dari sekarang, tahun baru akan tiba. Beberapa rentetan poin kusiapkan dari dua tahun belum kunjung siap.

Kuliah tak kelar-kelar. Mamak bertanya, bapak diam. Aku mencoba membuat penjelasan yang bisa diterima untuk didengar. Kujanjikan beberapa hal, yang semoga bisa kupenuhi untuk membuat mereka tenang, walaupun itu hanya bekerja sementara seperti obat penenang.

Kepercayaan yang pernah kuberikan pada orang dipatahkan, tidak sekali tapi berkali-kali. Buat aku tidak percaya dengan diri sendiri. Yang setiap malam akhirnya menuduh diri, kau ini bodohkah menilai orang? Kau ini mudah sekali ya membuat kesimpulan.

Menangis dengan getir bukan solusi. Tapi membuat nagih. Ku hibur diri dengan mengirup kopi sambil berbisik, kau bukan satu-satunya yang menghadapi masalah ini. Banyak yang bisa menyelesaikannya dan temui solusinya.

Semoga berbahagia di 2025, dan selama-lamanya.

Komentar

Postingan Populer